Minggu, 22 Februari 2009




Tata Surya

Tata Surya (bahasa Inggris: solar system) terdiri dari sebuah bintang yang disebut matahari dan semua objek yang yang mengelilinginya. Objek-objek tersebut termasuk delapan buah planet yang sudah diketahui dengan orbit berbentuk elips, meteor, asteroid, komet, planet-planet kerdil/katai, dan satelit-satelit alami.

Tata surya dipercaya terbentuk semenjak 4,6 milyar tahun yang lalu dan merupakan hasil penggumpalan gas dan debu di angkasa yang membentuk matahari dan kemudian planet-planet yang mengelilinginya.

Tata surya terletak di tepi galaksi Bima Sakti dengan jarak sekitar 2,6 x 1017 km dari pusat galaksi, atau sekitar 25.000 hingga 28.000 tahun cahaya dari pusat galaksi. Tata surya mengelilingi pusat galaksi Bima Sakti dengan kecepatan 220 km/detik, dan dibutuhkan waktu 225–250 juta tahun untuk untuk sekali mengelilingi pusat galaksi. Dengan umur tata surya yang sekitar 4,6 milyar tahun, berarti tata surya kita telah mengelilingi pusat galaksi sebanyak 20–25 kali dari semenjak terbentuk.

Tata surya dikekalkan oleh pengaruh gaya gravitasi matahari dan sistem yang setara tata surya, yang mempunyai garis pusat setahun kecepatan cahaya, ditandai adanya taburan komet yang disebut awan Oort. Selain itu juga terdapat awan Oort berbentuk piring di bagian dalam tata surya yang dikenali sebagai awan Oort dalam.

Disebabkan oleh orbit planet yang membujur, jarak dan kedudukan planet berbanding kedudukan matahari berubah mengikut kedudukan planet di orbit.

A. Struktur matahari
matahari merupakan bola gas yang bercahaya. Suhu pada permukaannya kira-kira 6.000 derajat celcius, sedangkan pada bagian dalamnya lebih panas lagi, yaitu kira-kira 15 juta derajat celcius. dari penjelasan diatas membuktikan bahwa matahari terdiri dari sebagian besar gas panas.

B. Planet-planet

tata surya ialah susunan yang terdiri dari matahari dan benda-benda langit yang bergerak mengelilinginya. bintang dan matahari merupakan sumber cahaya sedangkan planet yang hanya memantulkan cahaya tersebut.
planet adalah benda-benda angkasa yang tidak mempunyai cahaya sendiri danberedarmengelilingi matahari. lintasan atau garis edar planet-planet berbentuk bujur telur atauelips. lintasan atau garis edar planet mengelilingi matahari disebut orbit. planet-planet beredarmengelilingi matahari disebut revolusi. Selain berevolusi planet juga berputar padaporosnyaatau sumbunya yang disebut dengan rotasi.

Dalam susunan tata surya kita mengenal planet yaitu : merkurius, venus, bumi, mars yupiter saturnus, Uranus dan neptunus.

  1. Merkurius

Adalah planet terdekat dengan matahari dan yang paling kecil. Garis tengahnya kira-kira 4880 km.jarak merkurius ke matahari adalah 57,9 juta km. Merkurius tidak memiliki satelit dan kala rotasinya adalah 59 hari sedangkan kala revolusinya adalah 87,97 hari.

  1. Venus

Cahaya venus sangat terang, kadang-kadang tampak disebelah barat atau timur sehingga sering disebut bintang timur dan bintang barat. Garis tengahnya kira-kira 12.000 km. Jarak rata-rata antara venus dengan matahari adalah 108,2 juta km.

Venus juga letaknya paling dekat dengan bumi mempunyai permukaan yang berbukit-bukit. Venus juga tidak memiliki satelit karena tampak cahayanya yang berkilau sehingga disebut juga sebagai bintang kejora. Kala rotasinya 244 hari. Ukuran venus dengan bumi hampir sama maka disebut dengan bumi kembar. Kala revolusi venus adalah 224,7 hari.

  1. Bumi


Bumi merupakan satu-satunya planet di tata surya yang dapat di huni oleh mahluk hidup.garis tengahnya kira-kira 12,756 km. Bumi mermpunyai satelit yakni bulan. Planet bumi disebut juga dengan planet planet geo. Bumi diselimuti oleh atsmosfer (nitrogen 79 %,oksigen 20 %, argon, karbondioksida dan gas lainnya 1 %). Bumi adalah satu-satunya anggota tata surya yang mempunyai oksigen dan air. Fungsi atsmosfer ialah melindungi bumi dari panas matahari. Bumi berputar pada porosnya (rotasi) dalam waktu 24 jam. Bumi berotasi dari arah barat ke timur. Bumi berotasi mengakibatkan terjadinya siang dan malam, perbedaan waktu dan perubahan musim. Kala revolusi bumi mengelilingi matahari adalah 365 hari. Perputaran bumi mengakibatkan seolah-olah yang bergerak adalah matahari.

Bukti bahwa bumi itu bulat adalah :

v Dipantai, kapal yang datang tidak terlihat utuh, tetapi secara bertahap, yaitu bagian asapnya, tiang kapal lalu badan kapal

v Di daratan terlihat lengkungan (horizon/cakrawala)

v Ketika gerhana bulan dipermukaan bumi terlihat lengkungan permukaan bumi.

v Didaratan air, di depan terlihat permukaan air melengkkung

  1. Mars

Mars adalah planet yang bersinar agak kemerah-merahan. Garis tengahnya kira-kira 6.890 km. Jarak rata-rata mars dengan matahari adalah 249,1 juta km. Mars memiliki 2 satelit yaitu phobos dan Deimos. Planet mars juga disebut marik (planet merah). Kala rotasi mars adlah 24,6 jam dan memiliki Gunung Olympus Mount (lebih tinggi 2 kali dari Gunung Everest)

  1. Yupiter

Yupiter adalah planet terbesar dalam tata surya, dan berwarna kekuning-kuningan. Garis tengahnya 143.000 km dan jarak ke matahari adalah 778 juta km. Yupiter memiliki 16 satelit dan yang paling besar adalah Ganymeda.Didalam Yupiter banyak terdapat hidrogen dan batuan. Kala rotasi Yupiter adalah 9 jam 55 menit dan kala revolusinya adalah 11,9 tahun.

  1. Saturnus

Saturnus adalah satu-satunya planet yang dilingkari cincin kekunig-kuningan. Cincin saturnus tersusun dari debu-debu, hidrogen, kalium, metana, amoniak, bongkahan es dan batu kerikil. Ukuran saturnus 150 kali besar bumi, kala rotasi saturnus adalah 10 jam 14 menit. Saturnus memiliki 18 satelit dan satelit yang terbesar adalah Titan, kala revolusinya adalah 29,5 tahun.

  1. Uranus

Uranus adalah planet yang diselubungi awan tebal. Jarak rata-rata 2.869 juta km. Garis tengahya mencapai 51.000 km. Planet Uranus tampak berwarna hijau kebiru-biruan. Uranus mempunyai 15 satelit , tetapi paling besar adalah Ariel. Kala rotasinya adalah 10 jam 49 menit dan kala revolusinya adalah 84 tahun.

  1. Neptunus

Neptunus merupakan kembaran uranus karena mempunyai ukuran yang hampir sama. Neptunus berwarna kehijau-hijauan. Kala rotasi neptunus 15 jam 48 menit sedangkan revolusinya adalah 164,8 tahun. Neptunus mempunyai delapan satelit, satelit yang paling besar adalah Triton.

ROTASI DAN REVOLUSI BUMI

Rotasi Bumi

Rotasi adalah perputaran bumi pada porosnya , rotasi bumi mengakibatkan peristiwa-peristiwa dibawah ini yaitu :

v Terjadinya siang dan malam

v Terjadinya gerak semu harian

v Terjadinya perbedaan atau pembagian waktu

Revolusi Bumi

Revolusi Bumi adalah peredaran bumi mengelilingi matahari. Waktu atau lamanya revolusi bumi adalah 364 ¼ hari.

Sewaktu bumi kita beredar sumbu bumi tegak lurus, tetapi membentuk kemiringan sebesar 66 ½ derajat. Karena kemiringan ini dalam lintasannya menyebabkan pembagian musim, seolah-olah matahari dapat bergeser kearah utara dan selatan pada titik terbitnya.

v Tanggal 21 maret, matahari terbit tepat di khatulistiwa.

v Tanggal 21 Juni matahari terbit tepat di garis balik utara

v Tanggal 23 September matahari terbit tepat dikhatulistiwa

v Tanggal 22 Desember matahari terbit tepat di garis balik selatan

Revolusi bumi mengakibatkan peristiwa-peristiwa dibawah ini yaitu:

v Terjadinya pergantian musim di negara-negara belahan bumi utara dan selatan

v Terjadinya perubahan lamanya waktu siang dan waktu malam

v Terjadinya gerak semu matahari

v Terjadinya rasi bintang yang berbeda-beda dari bulan ke bulan.

BULAN DAN GERAKAN BULAN

Benda langit yang paling dekat dengan bumi adalah bulan . bulan merupakan satelit bumi maka bulan selalu bergerak mengelilingi bumi.di bulan hanya ada lembah, gunung tandus tidak berarir dan ruangan hampa sehingga tidah ada kehidupan. Orang-orang astronot yang pernah menginjakkan kakinya di bulan yaitu : Neil Amstrong, Edwin Aldin, Michael Collin dan Yuri Gagarin.

Bulan selalu melakukan tiga gerakan sekaligus yakni :

  1. gerakan bbulan berputar pada porosnya sendiri (rotasi)
  2. gerakan bulan mengelilingi bumi (berevolusi)
  3. gerakan bulan bersama-sama dengan bumi untuk mengelilingi matahari

bulan tidak memancarkan cahaya sendiri melainkan memantulkan cahaya matahari ke bumi jadi cahaya bulan yang kita lihat adalah merupakan pantulan cahaya matahari.

Fase-fase bulan (bentuk-bentuk) yaitu :

  1. Hari ke-0 sampai hari ke 29 ½ seluruh permukaan yang menghadap ke bumi tidak mendapatkan sinar matahari sehingga bulan pak disebut bulan baru atau bulan mati.
  2. Hari ke-0 sampai hari ke-7 ½ bulan mulai dari tidak tampak lalu tampak sabit makin lama makin besar sampai terlihat setengah cakram.
  3. hari ke- 7 ½ sampai hari ke 14 ¾ bulan tampak dari setengah cakram dan makin lama makin besar sampai tampak seperti cakram penuh disebut bulan penuh atau bulan purnama.
  4. hari ke 14 ¾ sampai ke- 22 ¼ bulan tampak dari cakram penuh dan makin lama makin kecil sampai tampak setengah cakram.
  5. hari ke- 22 ¼ sampai hari ke 29 ½ bulan tampak dari setengah cakram dan makin lama makin kecil sampai tidak tampak.

Bulan

sabit

Bulan sesudah lima hari

Bulan sesudah sepekan

Bulan sesudah 10 hari

Bulan sesudah 13 hari

Bulan

purnama



Fase Bulan

BINTANG

Bintang adalah benda langit tidak bergerak yang mengeluarkan cahaya sendiri. Sinar bintang kelihatan berkedap-kedip karena pengaruh gelombang udara di atsmosfer bumi. Sebagian sinar bintang tertangkap oleh mata dan sebagian lagi membelok sehingga seolah-olah kelihatan berkedap-kedip. Bintang- bintang yang letaknya berdekatan memebentuk susunan tertentu disebut dengan rasi bintang.

Rasi bintang dapat dibedakan menjadi empat yaitu :

  1. Rasi Bintang pari adalag rasi bintang di langit selatan yang terdiri atas empat bintang pembentuk layang-layang. Rasai ini disebut dengan rasi bintang gubuk penceng.
  2. Rasi bintang Biduk aadalah rasi bintang dilangit utara yang terdiri dari tujuh bintang. Itulah sebabnya rasi bintang biduk disebut juga bintang tujuh nama lainnya adalah pedati, sungsang atau beruang besar.
  3. Rasi bintang waluku adalah rasi bintang dilangit batar hingga ke timur sebagai pertanda bagi petani untuk menggarap sawah. Disebut juga dengan rasi bintang Orion.
  4. Rasi bintang kalajengking adalag rasi bbintang di langit tenggara yang membentuk gambar kalajengking.

BENDA LANGIT LAINYA

KOMET

Komet adalah bintang berekor yang tersusun dari gumpalan partikel debu kcil yang menyatu dengan gas dan es. Komet mengelilingi matahari dengan haris edar lonjong. Mempunyai ekor yang bergerak menjauhi matahari. Ekor komet panjangnya mencapai jutaan kilometer. Komet juga disebut dengan Lintang Kemukus. Komet yang terkenal adalah komet halley yaitu komet yang muncul setiap 76 tahun sekali. Komet hallet dapat diamati oleh kita karena beredar memasuki tata surya kita.

METEOR DAN METEORID

Meteor adalah benda angksa yang berpijar akibat gesekan dengan bumi. Diangkas meteor tampak bergerak dengan cepat dan berpijar sehingga disebut bintang beralih atau bintang jatuh. Meteor yang tidak habis terbakar akan jatuh ke bumi disebut dengan meteorid. Pecahan meteorid di bumi menimbulkan kawah seperti kawah Arizona di Amerika.

SATELIT

Satelit adalah benda kecil di angkasa yang berputar menggelilingi benda yang lebih besar. Satelit dapat dibedakan menjadi 2 yakni satelit buatan dan satelit alami.

v Satelit Alami adalah satelit yang secara alami sudah mengelilingi berbagai planet seperti bulan.

v Satelit buatan adalah satelit yang sengaja dibuat manusia dan diluncurkan ke angkasa untuk tujuan tertentu. Satelit buatan dikenal dengan sebutan pesawat ruang angkasa atau pesawat angkasa luar. Seperti milik Indonesia yakni satelit Palapa dan telkom 1

ASTEORID

Asteorid adalah benda langit yang ukurannya sangat kecil dan mengelilingi matahari bersama planet-planet lain. Asteorid disebut juga planet kecil (planet kerdil). Jumlahnya banyak yang tersebar pada lintasan mars dan yupiter disebut Sabuk Astoroid. Ateorid yang mengelilingi planet Saturnus sangat banyak jumlahnya sehingga dapat membentuk cincin.